Jurusan farmasi merupakan salah satu bidang studi yang layak menjadi pilihan bagi siswa yang sudah lulus sekolah menegah dan ingin melanjutkan perguruan tinggi. Di satu sisi sudah lega karena sudah bisa lulus, namun di sisi lain dituntut dengan mencari jurusan mata kuliah.
Tentunya pilihan dalam menentukan jurusan ini tidak mudah. Karena hal tersebut yang akan menentukan masa depan Anda kelak. Selain harus disesuaikan dengan bakat dan minat, tentunya harus melihat prospek ke depan.
Jika hanya mengikuti tren, atau istilahnya yang penting kuliah Anda akan rugi, baik waktu, biaya dan pastinya masa depan. Anda harus jeli dalam memilih jurusan, mana yang memiliki peluang besar dalam kesediaan lapangan pekerjaan.
Salah satu jurusan yang terus berkembang dan banyak dibutuhkan di masa depan adalah jurusan bidang farmasi. Hal ini dikarenakan berkembangan fasilitas Rumah Sakit ataupun klinik yang tentunya tenaga ahli farmasi.
Tentang Jurusan Farmasi

Pengertian dari jurusan farmasi yaitu jurusan yang mempelajari obat-obatan secara lengkap dan menyeluruh. Jurusan ini adalah jurusan bidang IPA, selain kedokteran, elektro dan juga ilmu komputer. Passing gradenya juga tinggi ya, jadi jika Anda bisa keterima di jurusan ini, berarti Anda termasuk kategori orang pintar loh.
Baca Juga: Jurusan Kedokteran | Info dan Prospek Kerjanya
Lulusan farmasi jika sudah lulus biasa disebut ahli farmasi. Dengan keahliannya, maka ia dapat meracik resep dari seorang dokter ataupun tenaga medis lainnya.
Seorang ahli farmasi dapat juga memberikan saran baik obat maupun dosis, karena memang ia paham dengan dunia perobatan. Setelah menjadi ahli farmasi, disarankan untuk mengambil kuliah profesi apoteker lagi, agar kesempatan terbukanya lapangan kerja semakin terbuka.
Daftar Mata Kuliah Jurusan Farmasi

Daftar mata kuliah yang dipelajari di jurusan farmasi bermacam-macam. Mata kuliah farmasi memang banyak dan cukup menguras otak. Karena memang jurusan ini setingkat dengan jurusan kedokteran yang terbilang sulit. Anda bisa mempersiapkan mental lebih dini, agar nantinya sudah ada gambaran ketika kuliah di jurusan tersebut.
1. Mata Kuliah Jurusan Farmasi Pada Semester Awal
Mata kuliah jurusan ini meliputi farmasi farmasetika, farmasi fisika, anatomi fisiologi manusia, kimia farmasi dasar, matematika dan statistika farmasi.
Selain itu pada semester pertama juga terdapat mata kuliah, kimia organik, parasitologi dan juga pengantar komunikasi farmasi. Selain mata kuliah spesifik, juga terdapat mata kuliah umum seperti Pancasila dan kewarganegaraan.
2. Mata Kuliah Farmasi Semester Ke Dua
Pada semester ke dua, mata kuliah jurusan farmasi meliputi farmasetika lanjutan, farmasi fisik lanjutan, mikrobiologi farmasi dan kimia organik lanjutan.
Terdapat juga mata kuliah botani farmasi, kimia analisis, farmasi social, farmakologi dan farmakologi eksperimental. Mata kuliah umum pada semester ke dua adalah mata kuliah agama.
3. Mata Kuliah Semester Ke Tiga, Empat Dan Lima
Pada semester ke tiga mata kuliah yang diajarkan adalah FTS padat, kimia analisis, toksikologi, radiofarmasi, farmakognosi, farmakokinetika, dan farmakologi eksperimental. Selain itu terdapat juga mata kuliah kimia medisinal, dan biokimia farmasi. Untuk semester empat mata kulaih yang akan dibahas adalah patofisiologi, farmakologi molecular, kimia produk alam.
Terdapat juga mata kuliah kromatografi, FTS cair semi padat, analisis obat, osmetik dan makanan. Selain itu terdapat juga mata kuliah stabilitas obat dan biologi sel molecular. Sedang untuk semester lima jurusan farmasi terdapat mata kuliah ilmu resep, biofarmasetika, pelayanan farmasi, farmakoterapi, edukasi dan informasi obat. Mata kuliah lain pada semester lima adalah imunologi farmasi, kewirausahaan serta manajemen farmasi.
4. Mata Kuliah Semester Enam, Tujuh Dan Delapan
Untuk semester enam, mata kuliah yang diajarkan adalah mata kuliah metodologi penelitian, FTS steril, etika dan yurisprudensi farmasi. Selain mata kuliah tersebut, pada semester enam mulai ada progam mata kuliah wajib minat. Mata kuliah wajib minat adalah mata kuliah pilihan yang ditentukan oleh pihak kampus, namun setiap mahasiswa diwajibkan memilihnya.
Bidang peminatan jurusan farmasi terbagi menjadi empat kelompok. Yang pertama yaitu farmasi sains dan teknologi, farmasi industry, farmasi klinik dan komunitas serta farmasi bahan alam. Peminatan tersebut ditentukan ketika kuliah semester enam dan semester tujuh. Untuk semester akhir, yaitu semester delapan khusus digunakan pengerjaan tugas akhir mahasiswa yaitu tugas skripsi.
Selain digunakan untuk membuat tugas akhir, di semester delapan nanti juga sekaligus praktek langsung kepada masyarakat. Praktek lapangan tersebut yaitu pelaksanaan KKN atau kuliah kerja nyata. Yang mana pada tugas KKN ini nantinya semua mahasiswa belajar untuk menerapkan ilmu yang dimiliki di lingkungan masyarakat.
Spesialisasi Jurusan Farmasi

Beberapa perguruan tinggi ada yang menawarkan spesialisasi jurusan farmasi. Jadi Anda dapat menyesuaikan dengan minat. Jurusan tersebut adalah jurusan farmakologi, jurusan clinical practice, jurusan mikrobiologi dan imunologi, jurusan drug development, dan jurusan teknologi farmasi. Setiap masing-masing jurusan memiliki spesialisasi pembelajaran terkait dengan farmasi.
Kuliah farmasi ditempuh selama delapan semester. Dengan mengambil keputusan untuk kuliah farmasi Anda harus mulai menyukai ilmu dasar kimia dan biologi sejak Sekolah Menengah Pertama ya. Hal tersebut bertujuan agar ke depannya menjadi lebih gampang. Dengan banyaknya praktek laboratorium pada mata kuliah ini juga menjadi tuntutan Anda agar mulai lebih teliti dan hati-hati sejak sekarang.
Ternyata jurusan farmasi memang banyak manfaatnya ya. Selain banyak lapangan kerja yang membutuhkan tenaga farmasi, juga bermanfaat untuk keseharian dalam mengetahui jenis serta kegunaaan obat.
Jadi kita lebih l. Nah bagi Anda yang ingin mengambil kuliah farmasi, jangan lupa untuk searching di internet. Anda juga bisa datang ke kampus-kampus yang terdapat jurusan tersebut.